Rabu, 10 Oktober 2012

LEXAR TOOL (Untuk Partisi USB Flashdisk)




a. Merubah removable media ke fixed disk agar dapat dipartisi
  1. Download Software Lexar Tools dibawah post ini, Kemudian ekstak atau langsung jalankan
  2. Masukan Flashdisk dan jalankan Lexar Tools
  3. Pilih drive flashdisk anda kemudian Pilih opsi Flip Removable Bit
  4. Kemudian cabut flashdisk dari komputer dan kemudian tancapkan lagi. Sekarang flashdisk terdeteksi Windows sebagai fixed disk (Bukan removable disk). Anda dapat mengeceknya dengan klik kanan pada flashdisk dan klik Properties.
b. Mempartisi di Flashdisk
  1. Klik  Start menu, pilih Run dan ketik diskmgmt.msc kemudian tekan Enter.
  2. Akan muncul jendela Disk Management, klik kanan pada flashdisk anda mis USB(H:) dan klik Delete Partition.
  3. Klik kanan flashdisk anda lagi dan pilih New Partition.
  4. Muncul New Partition Wizard, Buat “Primary Partition” dan pastikan isian pada Partition Size harus lebih kecil dari pada kapasitas flashdisk karena sisanya untuk membuat partisi ke dua. klik Next
  5. Pada Wizard berikutnya, berikan lokasi usb anda (Nama) yang nantinya akan terbaca di Windows anda Mis: E,F,G,H dan selanjutnya format partisi menjadi FAT32.
  6. Setelah partisi pertama selesai dibuat, anda bisa membuat partisi yang kedua dengan mengulangi cara no 3 sampai 5 pada kapasitas flashdisk yang masih tersisa
  7. Selesai semua proses partisi di flashdisk, tes klik My Computer apakah Windows telah mendeteksi partisi di flashdisk sebagai disk yang terpisah layaknya harddisk di komputer jika iya berarti anda telah berhasil
c. Mengembalikan Partisi Flashdisk seperti semula
  1. Klik Kanan pada Bootlt.exe, pilih Run As >>> Administrator. mungkin minta konfirmasi dan anda perlu menyediakan password Administrator.
  2. Pilih drive flashdisk anda lagi. kemudian klik tombol Flip Removable Bit.
  3. Cabut flashdisk dan tancapkan kembali.
Sekarang Flashdisk Anda akan kembali menjadi Removable Disk.

1 komentar: